Tentang WAYANG

A Little About Us

Wayang adalah sebuah platform belajar huruf Hijaiyah bagi siswa tuna rungu. untuk Siswa Tunarungu Teknologi ini berbentuk sistem pembelajaran digital terintegrasi, yang dapat diakses melalui perangkat seperti komputer, laptop, atau tablet.

Media ini dirancang dalam bentuk website yang menyajikan modul pembelajaran huruf hijaiyah secara visual, interaktif, dan responsif. Siswa dapat mengakses konten pembelajaran melalui koneksi internet nirkabel (wireless) yang terhubung langsung ke sistem backend dan database utama.

img
img img
img img img
Visi Kami

Menjadi jembatan teknologi yang melahirkan generasi tunarungu Indonesia yang percaya diri, mandiri, dan bangga akan kemampuannya membaca Al-Qur'an

Misi Kami

Membuat setiap anak Tuna Rungu di Indonesia tersenyum gembira saat belajar huruf Hijaiyah, dan merasa bangga saat mereka berhasil mengenali huruf pertama mereka di dalam Al-Qur'an.

Nilai Kami

Tujuan dari Wayang adalah untuk memastikan pendidikan yang inklusif, merata, dan berkualitas, serta meningkatkan kesempatan belajar seumur hidup bagi semua orang. Hal ini sesuai dengan tujuan pembangunan berkelanjutan SDGs 4 dan SDGs 10 berkurangnya kesenjangan. Dalam konteks kebijakan nasional, Indikator Kinerja Utama (IKU) Perguruan Tinggi juga mengarahkan institusi pendidikan untuk berkontribusi dalam peningkatan kualitas pembelajaran di berbagai jenjang pendidikan. Selain itu, Asta Cita sebagai delapan cita-cita pembangunan nasional Indonesia juga menekankan pentingnya peningkatan sumber daya manusia yang unggul dan berdaya saing, termasuk dalam bidang pendidikan inklusif. Pembuatan dan Pelatihan media interaktif berbasis AI untuk belajar hijaiyah bagi siswa tuna rungu selaras dengan tujuan Asta Cita ke 4 yang terkonsentrasi pada pembangunan SDM, sains, teknologi, pendidikan, kesehatan, prestasi olahraga, kesetaraan gender, serta penguatan peran perempuan, pemuda, dan penyandang disabilitas. Rencana Induk Riset Nasional (RIRN) juga menyoroti perlunya pengembangan metode dan media pembelajaran adaptif untuk meningkatkan efektivitas pendidikan inklusif di Indonesia

img
shape shape shape


img

“ Harapannya, pembelajaran hijaiyah bukan hanya meningkatkan kemampuan membaca Al-Qur’an, tetapi juga menumbuhkan kemandirian dan rasa percaya diri. ”

Rizka Fibria Nugrahani, S.Psi., M.Si.
Ketua WAYANG
img img

12 +

Tahun Pengalaman

svg

Mitra Kami : SLB Dharma Wanita 01 Pakisaji

SLB Dharma Wanita 01 Pakisaji merupakan salah satu Sekolah Luar Biasa di Kabupaten Malang yang menerima siswa berkebutuhan khusus kategori tunarungu dan tunagrahita. SLB Dharma Wanita 01 Pakisaji berada di Jl. Raya Kendalpayak no 222 Kecamatan Pakisaji Kabupaten Malang.

Ayo, Ajak si Kecil Berpetualang Bersama!

Perjalanan mengenal Al-Qur'an adalah petualangan terindah.

img img img